Bisnis.com, SIDOARJO — PT Wahana Ottomitra Multiartha Tbk. (WOMF) atau WOM Finance menerbitkan obligasi melalui Penerbitan Umum Berkelanjutan (PUB) V WOM Finance Tahap I sebesar Rp1 triliun dan mendapatkan pendanaan baru berupa fasilitas pinjaman dari perbankan sebesar Rp3,8 triliun sepanjang 2024.
Business Unit Head WOM Finance Regional Jawa Timur, Bali, dan Nusra, Andreas Aditya, mengatakan bahwa kinerja operasional WOM Finance pada 2024 itu didukung oleh 211 kantor jaringan dengan lebih kurang 2.274 karyawan untuk melayani lebih kurang 285.000 konsumen aktif melalui sumber daya manusia yang unggul dan layanan yang berkualitas.
“WOM Finance telah melakukan kerja sama dengan beragam platform aplikasi digital untuk mempermudah konsumen dalam melakukan transaksi pembayaran,” katanya dalam keterangan resminya, Selasa (4/3/2025).
Pada Senin (3/3/2025), WOM Finance Kota Sidoarjo menempati Kantor Cabang baru di Ruko Gateway Blok B-18, Jl. Raya Waru, Desa Sawotratap, Kecamatan Gedangan, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur. Kantornya pindah dari alamat sebelumnya yakni di Jalan Raya Taman Nomor 218 F, Taman, Kecamatan Gedangan, Sidoarjo.
“Kami sangat bersyukur dapat meresmikan kantor cabang baru ini, yang memungkinkan kami untuk lebih dekat dengan masyarakat Sidoarjo dan memberikan pelayanan yang lebih baik kepada konsumen. Selain itu, kami ingin berbagi kebahagiaan dengan anak-anak panti asuhan dalam acara tasyakuran dengan memberikan donasi berupa bantuan operasional kepada Panti Asuhan Yatim Indonesia, sebagai bagian dari rasa syukur kami atas perpindahan Cabang Sidoarjo 3 Waru ketempat yang lebih strategis,” ujar Andreas Aditya.
Perpindahan ini memberikan beberapa keuntungan bagi WOM Finance dalam memperkuat jangkauan layanannya di wilayah Sidoarjo dan sekitarnya.
Baca Juga
Dengan fasilitas kantor yang lebih modern dan nyaman, WOM Finance berkomitmen untuk terus memberikan pelayanan pembiayaan yang lebih efisien dan mudah diakses oleh konsumen. (K24)