Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Menyusuri Pantai Sepanjang JLS dengan Yaris Cross Hybrid

Pengalaman tim Jelajah Wisata Jatim 2024 menggunakan kendaraan mobil Yaris Cross Hybrid 2024.
Menyusuri rute pantai-pantai di jalur lingkar selatan Kab. Malang  dengan Yaris Cross Hybrid 2024./Bisnis-Andik Susanto.
Menyusuri rute pantai-pantai di jalur lingkar selatan Kab. Malang dengan Yaris Cross Hybrid 2024./Bisnis-Andik Susanto.

Bisnis.com, MALANG — Menyusuri pantai sepanjang jalur lintas selatan (JLS) di Kab. Malang membutuhkan moda angkutan yang andal karena selain jarak tempuhnya yang panjang, medannya juga sangat menantang karena sempit dan berkelok-kelok serta sebagian kecil belum diaspal alias off road.

Seperti pengalaman tim Jelajah Wisata Jatim 2024 menggunakan kendaraan mobil Yaris Cross Hybrid 2024. Mobil Yaris nyaman karena mesinnya halus. Juga nyaman, saat menghadapi goncangan saat melintas jalan yang belum diaspal menuju Pantai di sepanjang JLS Kab. Malang yang diteruskan menjelajah ke Blitar-Tulunggung-Kediri.

“Suara mesin hampir tak terdengar karena halusnya suara. Apalagi saat menggunakan tenaga listrik ketika kecepatan mobil di bawah 60 km/jam,” ujar Andik Susanto, tim Jelajah Wisata Jatim 2024 jalur Pantai JLS dan Kediri, akhir pekan lalu.

Sebagai mobil hatchback juga pas menyusuri jalan yang tidak terlalu lebar. Tetap lincah meski jalan berkelok dan lebar jalan yang relatif sempit.

Fasilitas mobil juga lengkap, bisa menerima panggilan telepon. Perjalanan jadi menyenangkan berkat sound system yang tersedia sudah sekelas surround sehingga suara musik yang keluar sudah sangat nyaman, enak di telinga, karena bass sudah gede.

Menyusuri Pantai Sepanjang JLS dengan Yaris Cross Hybrid

Yaris Cross Hybrid 2024 layak dipertimbangkan untuk berpetualang di segala medan karena tarikan sangat responsif.

Oleh karena itulah, saat digunakan untuk menyalip, sopir tak lagi was-was karena segera melaju cepat begitu gas diinjak. Larinya langsung melejit, sangat responsif, tidak lambat seperti kesan pengguna mobil matic. “Tarikannya joss. Mobil langsung melaju kencang begitu gas diinjak, tidak perlu menggiring. Gas kontan,” ujar Andik.

Saat melewati jalan tanjakan, performa mobil juga tetap ciamik. Sopir tak perlu was-was karena bisa memanfaatkan tenaga tambahan sehingga kendaraan bisa melaju dengan kecepatan yang cukup.

Walhasil, perjalanan panjang yang memakan waktu hampir 8 jam ditambah dengan waktu istirahat dan kuliner, menjadi perjalan yang menyenangkan, asyik, dan tidak melelahkan karena menggunakan mobil yang worth it, cocok di segala medan, baik off road maupun jalan mulus.

“Saat saya mengendarai mobil di tol, betul-betul sangat nyaman. Tarikannya responsif, suspensi baik, serta kabin kedap, seperti tidak bersuara,” katanya. (K24)

Jelajah Wisata Jatim didukung oleh:
PT Merdeka Copper Gold Tbk - PT Bumi Suksesindo, PT Pelindo (Persero) Regional 3, Indosat Ooredoo Hutchison, The Grand Taman Safari Prigen, Auto2000 Jawa Timur, PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Jawa Timur, CitraLand Surabaya, PT Dharma Lautan Utama dan Lotus Garden Hotel Kediri by WH.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Choirul Anam
Editor : Miftahul Ulum
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper