Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Mobil Dinas Listrik Bupati Sumenep Senilai Lebih Rp600 Juta

Bupati sudah mulai mengajak masyarakat untuk beralih menggunakan mobil listrik sejak setahun lalu.
Bupati Sumenep Achmad Fauzi menunjukkan mobil listrik Hyundai Ionic bernomor polisi M 1 VP sebagai kendaraan dinasnya./Antara-Pemkab Sumenep.
Bupati Sumenep Achmad Fauzi menunjukkan mobil listrik Hyundai Ionic bernomor polisi M 1 VP sebagai kendaraan dinasnya./Antara-Pemkab Sumenep.

Bisnis.com, SURABAYA - Bupati Sumenep Achmad Fauzi mengampanyekan penggunaan mobil dan motor listrik dengan harapan dapat menumbuhkan minat masyarakat, khususnya di wilayah setempat.

“Selain ke instansi pemerintahan, kami ingin meningkatkan minat masyarakat terhadap kendaraan teknologi elektrifikasi ramah lingkungan yang biaya operasionalnya ramah di kantong,” katanya.

Dalam siaran pers diterima di Surabaya, Sabtu (17/9/2022), Fauzi sejak awal meyakini terjadinya kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM).

“Sehingga penggunaan kendaraan listrik menjadi solusi untuk mengurangi ketergantungan pada penggunaan BBM," ujarnya.

Ia bahkan sudah mulai mengajak masyarakat untuk beralih menggunakan mobil listrik sejak setahun lalu dan saat ini di Sumenep sudah banyak yang menggunakannya.

Bupati Fauzi mendukung Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 7 Tahun 2022 tentang Penggunaan Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai sebagai Kendaraan Dinas Operasional dan/ atau Kendaraan Perorangan Dinas Instansi Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah.

Karenanya sejak setahun yang lalu dia telah memakai kendaraan listrik "Hyundai Ionic" bernomor polisi M 1 VP sebagai kendaraan dinas.

Sejak itu, Fauzi tercatat sebagai satu-satunya kepala daerah di Jatim yang telah menggunakan mobil listrik sebagai kendaraan dinas.

Merujuk data di Oto.com, harga Hyundai Ioniq dalam rentang Rp682 juta sampai Rp723 juta. Sementara dalam situs pabrikan, Hyundai Ioniq 5 Prime sebesar Rp748 juta.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Editor : Miftahul Ulum
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper